Pada kesempatan kali ini saya akan review tentang mobil Nissan, mobil terbaik pilihan keluarga Indonesia. Berbicara soal keluarga, maka mobil yang diperlukan adalah kenyaman, dapat memuat banyak, fleksibel dan pastinya murah. Mobil Nissan hadir untuk memenuhi semua kebutuhan keluarga tersebut, dari segi kenyamanan mobil yang tak bisa digambarkan, ruang yang bisa masuk banyak anggota keluarga, fleksibel bisa digunakan untuk kegiatan apapun dan yang paling penting adalah harganya yang terjangkau dan ramah saku.
Masih banyak di kalangan masyarakat Indonesia yang bingung akan mobil pilihan keluarga terbaik, tetapi tenang saja karena berbagai tipe mobil Nissan yang bisa manjakan keluarga dapat Anda pilih sesuai selera dan saya ulas satu persatu disini, penasaran ya? Langsung aja yuk cek reviewnya disini.
Bingung Cari Mobil Keluarga? Nissan, Mobil Terbaik Pilihan Keluarga Indonesia
Nissan, mobil terbaik pilihan keluarga Indonesia hadir sebagai pemecah solusi bagi Anda yang masih bingung untuk mencari mobil idaman untuk keluarga tercinta. Berikut tipe-tipe mobil Nissan yang saya rekomendasikan untuk Anda, karena berkelas, pas untuk keluarga, dan yang paling penting adalah banyak sekali kelebihan-kelebihan yang tidak terdapat pada mobil lain.
Ada beberapa tipe Nissan yang cocok untuk keluarga, yaitu seperti Grand Livina, Serena, Evalia, Elgrand, dan X-Trail. Berikut penjelasan lengkap berbagai macam keunggulan mobil tersebut :
1. Mobil Keluarga Nissan Grand Livina
Siapa yang tidak kenal dengan Nissan Grand Livina, mobil yang mejadi pilihan keluarga-keluarga di Indonesia. Dengan menyusung konsep daya angkut yang luas membuat kenyamanan bagi keluarga tercinta Anda lebih leluasa dan dapat lebih memasukkan barang-barang kebutuhan lainnya untuk bepergian. Body ideal walaupun berukuran besar membuat daya tarik tersendiri bagi mereka yang memang ingin tetap tampil mewah.
Itu kelebihan dari segi dimensi ruangan yang Grand Livina sajikan, lalu apa kelebihan lainnya? Safety & Performance merupakan unggulan lainnya dari Grand Livina, berikut detailnya :
#Pengamanan Dual SRS Airbags
Dilengkapi dengan pengaman Dual SRS Airbags pada sisi pengemudi dan penumpang yang mengembang secara otomatis jika terjadi benturan yang keras, sehingga Anda dan keluarga tercinta dapat terlindungi .
#Fitur Rearview Camera
Dengan fitur ini Anda dapat melihat keadaan apa yang ada dibelakang kendaraan Anda melalui kamera yang telah disediakan dekat pada pengemudi.
#New Engine HR15DE
Mesin yang baru HR15DE 1500cc dengan Dual Injector dan Twin VTC menghasilkan perpaduan optimal antara performa mesin dengan efisiensi bahan bakar. Mesin yang halus melengkapi kesempurnaan dari Grand Livina ini.
Ringkasnya Anda dapat menonton video singkat cuplikan Nissan Grand Livina di bawah ini :
Dengan semua fitur di atas, maka tidak ayal nissan, sebagai mobil terbaik pilihan keluarga Indonesia untuk saat ini.2. Mobil Keluarga Nissan Serena
Salah satu mobil keluaran Nissan untuk keluarga tercinta Anda adalah Serena yang tidak kalah komplit dari segi body, kenyamanan mesin, hingga keamanan yang begitu sempurna hadir pada mobil ini. Serena ini memiliki daya tumpang yang banyak, sehingga Anda bisa membawa keluarga besar Anda untuk bepergian bersama-sama. Nissa Serena ini memang dirancang untuk kenyamanan agar di dalam perjalanan keluarga-keluarga Anda merasa bahagia dengan kelengkapan fasilitas yang ada, fasilitas apa aja itu, yuk langsung kita simak :
#Space Bagasi yang Begitu Luas
Kelebihan Nissan Serena lainnya yaitu mempunyai ruang interior dengan panjang 3.060 mm dan tinggi 1.380 mm. Bagasi dengan ruang yang luas siap memasukkan sepeda, tas, dan barang besar lainnya. Dengan melipat kursi bagian belakang dan menggeser kursi bagian kedua Anda sudah bisa melakukan itu semua.
#Keamanan yang Begitu Sempurna
Kesempurnaan untuk keselamatan yang dipandu oleh engineer dan pengembangan setiap kendaraan yang kami buat. Dengan fitur standar seperti sistem Dual front SRS airbag (bagian depan dan belakang), yang memungkinkan Serena untuk membantu pengemudi dan penumpang menghindarkan diri dari segala bentuk benturan keras atau situasi yang membahayakan.
Dan masih banyak keunggulan fitur lainnya yang bisa Anda dapatkan pada Serena ini. Nissan mobil terbaik pilihan keluarga Indonesia yang pantas Anda miliki.
3. Mobil Keluarga Nissan Evalia
Dengan sliding Door yang memberikan kesan mewah membuat Evalia memiliki kelebihan tersendiri, tentu kelebihan-kelebihan lainnya sangat banyak Anda dapatkan seperti, fitur canggih dan lengkap, hemat BBM dan tidak boros, interior yang elegan membuat kesan mewah tersendiri pada mobil ini dan dipastikan keluarga Anda akan menyukai. Mau tau kelebihan Evalia secara spesifik? Langsung cek yuk :
#Daya Tampung
Sudah menjadi hal yang wajib bagi setiap mobil keluarga elevania untuk menyediakan ruang yang luas agar bisa memberikan daya tampung/angkut untuk para keluarga mereka. Walaupun dengan ukuran besar, Elevania tetap menjaga keeleganan body tidak besar mengembung, seperti yang Anda lihatdi foto atas, begitu gagah.
#Ac Tambahan
Pada mobil umum biasanya AC disediakan pada bagian depan saja, tetapi tidak pada Evalia,karena untuk penumpang belakang juga dilengkapi AC yang menjadikan kenyamanan sempurna untuk semua penumpang di dalamnya.
#Hemat BBM
Walaupun hemat BBM, Evalia tetap bertenaga dengan didukung mesin 1500 CC DOHC Anda bisa merasakan tenaga tersebut. Kemudian Performa mesin semakin maksimal dengan keunggulan dari Front Engine yang memberikan kenyamanan dan keamanan untuk para penumpang.
Dari kelebihan-kelebihan di atas sudah menjadi bukti bahwa Nissan mobil pilihan keluarga Indonesia saat ini.
4. Mobil Keluarga Nissan Elgrand
Sebagaimana tipe Nissan lainnya, Elgrand tidak kalah berkelas dengan mobil Nissan lainnya, begitu banyak fitur pendukung yang dapat Anda dapatkan pada mobil keren ini. Fitur kecanggihan keselamatanpun memberikan rasa aman bagi pengemudi dan para penumpang yang lain. Nissan Elgrand juga disebut sebagai saingan dari Toyota Alphard, dengan bagian depan yang begitu gagah bagaikan hewan buas yang siap menerkam mangsanya. Oke langsung kita cek yuk, kelebihan dari Nissan Elgrand ini :
#Stylish Comfort
Interior yang disajikan Elgrand begitu sangat mewah, terlihat dari kursi pengemudi dan penumpang yang begitu nyaman dengan dibalut keempukan dan kelembutannya, membuat setiap yang menaikinya tidak ingin turun, karena kursi tersebut memanjakan setiap para penumpang yang ada pada kursi itu.
#Kemudahan Dalam Parkir
Nissan Elgrand membuat ketika saat parkir dapat semudah mungkin melakukannya. Penglihatan dari atas melalui Around View Monitor yang dilengkapi dengan parking guidance system akan membantu Anda lebih mudah parkir meski harus memarkir di ruang sempit sekalipun yang umumnya dengan bagasi pas-pasan untuk ukuran mobil sekelas Elgrand
Dapat Anda lihat kriteria di atas, bagaimana Nissan memang sangat tepat sebagai mobil pilihan keluarga Indonesia.
5. Mobil Keluarga Nissan X-Trail
Mobil yang bisa membawa Anda pada medan apapun dialah Nissan X-Trail, didesain untuk mereka yang suka dan mempunyai jiwa berpetualang, maka X-Trail merupakan pilihan yang begitu tepat. Tampilan gagah berani yang berkelas serta teknologi yang memberikan kemudahan akan membuat Anda semakin ingin memiliki X-Trail ini. Mau tahu kelebihan lainnya, yuk langsung disimak :
#Suasana Kabin yang Nyaman
Keleluasaan merupakan simbol dari sebuah mobil keluarga dan Nissan memiliki itu di dalam X-Trailnya, suasana kenyamanan interior All New Nissan X-Trail yang membuat ketenangan ketika Anda dan keluarga lainnya duduk di kursi menikmati sentuhan material berkualitas dalam kabin yang sejuk, adem, dan lapang.
#Fitur Canggih
Fitur canggih yang sangat menonjol membuat Nissan X-Trail banyak akan peminatnya, salah satu fitur canggihnya adalah pintu bagasi yang dapat terbuka secara otomatis hanya dengan sentuhan pada tombol bagian depan atau sensor yang telah tersedia.
Kesimpulan
Demikian review dari saya tentang Nissan, mobil terbaik pilihan keluarga Indonesia. Semoga Anda menemukan pilihan mobil untuk keluarga dari beberapa mobil Nissan yang telah dijelaskan di atas. Untuk mendapatkan info terbaru Nissan, Anda juga dapat pantengin terus sosial medianya di :
Salam Hangat Untuk Keluarga
Nissan, Mobil Terbaik Pilihan Keluarga Indonesia Tercinta